Perundungan di sekolah dasar adalah masalah yang mengkhawatirkan, dengan dampak negatif pada perkembangan sosial, emosional, dan akademik siswa. Strategi pencegahan jangka panjang sangat dibutuhkan untuk menciptakan lingkungan aman dan mendukung perkembangan karakter positif siswa. Penelitian ini menyelidiki peran strategis guru dan orang tua dalam menciptakan pendidikan karakter untuk mencegah perundungan. Pendidikan karakter membantu orang belajar hal-hal seperti empati, hormat, dan tanggung jawab. Guru berperan sebagai fasilitator yang menanamkan nilai-nilai tersebut melalui pembelajaran, sementara orang tua memperkuatnya di rumah. Sekolah dan keluarga harus bekerja sama untuk membuat sinergi yang memperkuat nilai-nilai karakter. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi peran strategis guru dan orang tua dalam membangun pendidikan karakter sebagai upaya jangka panjang untuk menghentikan perundungan di sekolah dasar. Dalam pembuatan jurnal ini, peneliti menggunakan studi literatur atau studi kepustakaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendekatan yang berkelanjutan antara guru dan orang tua efektif dalam menciptakan lingkungan sekolah yang positif dan menurunkan risiko perundungan di masa depan.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025