JME
Vol. 7 No. 1 (2025): Artikel Penelitian

RANCANG BANGUN SISTEM ABSENSI MENGGUNAKAN E-KTP DENGAN MEMANFAATKAN CLOUD GOOGLE SPREADSHEET SEBAGAI MEDIA PENYIMPANAN BERBASIS IOT DI POLITEKNIK ADIGUNA MARITIM INDONESIA MEDAN

Lesmana, Muhammad Donni (Unknown)
Hermansyah, Hermansyah (Unknown)
Nisaa’, Dian (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Feb 2025

Abstract

Pengelolaan absensi karyawan adalah aspek krusial dalam manajemen sumber daya manusia. Data absensi yang akurat dan terperinci mempengaruhi evaluasi kinerja, penggajian, serta produktivitas dan kemajuan institusi secara keseluruhan. Karena pandemi COVID-19, Politeknik Adiguna Maritim Indonesia Medan, yang sebelumnya menggunakan sistem fingerprint untuk absensi, kini beralih ke sistem absensi manual. Namun, metode manual ini dinilai tidak efisien dan kurang akurat dalam menghitung dan merekap absensi bulanan. E-KTP yang dimiliki oleh warga negara Indonesia dilengkapi dengan chip RFID yang dapat digunakan untuk identifikasi karyawan, sehingga E-KTP dapat digunakan sebagai alat absensi. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem absensi berbasis IoT yang memanfaatkan Google Cloud Spreadsheet untuk penyimpanan data absensi. Sistem ini diharapkan dapat mempermudah pengelolaan data kehadiran karyawan di institusi.

Copyrights © 2025






Journal Info
JME

Abbrev

jme

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education Library & Information Science Mechanical Engineering Social Sciences

Description

Journal of Maritime and Education (JME) merupakan jurnal ilmiah diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Adiguna Maritim Indonesia Medan. JME menjadi sarana publikasi hasil riset , aplikasi riset dan pengembangannya di bidang sains dan teknologi. Jurnal ini ...