JMPM: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika
Vol 3 No 1: Maret

Efektivitas Pembelajaran Student Teams Achievement Division (STAD) Berbantuan Komik pada Siswa SD

Nugroho, Setiaji (Unknown)
Shodikin, Ali (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Mar 2018

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi adanya kecenderungan pembelajaran yang berpusat pada guru menjadikan siswa kurang aktif. Salah satu alternatif untuk mengatasi hal tersebut adalah dengan menerapkan pembelajaran STAD (Student Team Achievment Division) berbantuan media komik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas penerapan STAD berbantuan komik pada materi bangun ruang kubus di kelas V MI Muhammadiyah 02 Laren Lamongan ditinjau dari tingkat ketuntasan belajar siswa, tingkat aktivitas siswa, tingkat aktivitas, dan tingkat respon siswa. Subyek penelitian ini melibatkan 17 siswa. Diperoleh hasil bahwa persentase ketuntasan belajar siswa secara klasikal dinyatakan tuntas sebesar 94,1%, persentase aktivitas aktif siswa sebesar 88,25% dengan kategori aktif, persentase aktivitas guru dalam mengelola pembelajaran sebesar 89,15% dengan kategori baik, dan persentase respon positif siswa sebesar 96,47% dengan kategori baik.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jmpm

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

JMPM: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika (e-ISSN: 2502-9878, p-ISSN: 2502-986X) is a journal publishes original research and review articles in the field of mathematics and mathematics education. This journal published twice a year (in March and ...