Karimah Tauhid
Vol. 4 No. 2 (2025): Karimah Tauhid

Tugas Dan Fungsi Lembaga Pemasyarakatan Dalam Upaya Pemenuhan Hak-Hak Narapidana (Studi Kasus Di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bogor

Nurgumilar, Tariz (Unknown)
Suprijatna, Dadang (Unknown)
Aminuloh, Muhamad (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Feb 2025

Abstract

Pada tahun 2023, jumlah narapidana di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bogor mencapai 625 orang. Mengingat jumlah yang cukup besar ini, muncul pertanyaan mengenai apakah hak-hak narapidana telah dipenuhi oleh lembaga tersebut, mengingat masih ada berbagai persoalan dalam proses pembinaan. Penelitian ini bertujuan mengetahui tugas dan fungsi Lapas Kelas II A Bogor dalam pemenuhan hak warga binaan. Penelitian ini merupakan penelitian yuridis empiris yang dapat dimaknai sebagai suatu penelitian yang mengkaji masalah hukum yang timbul dari masyarakat yang dijadikan sebagai objek kajian. Adapun objek kajian penelitian ini ialah tugas dan fungsi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas). Penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan tugas dan fungsi pemasyarakatan harus didasarkan pada aturan hukum yang berlaku untuk memastikan pemenuhan dan perlindungan hak asasi manusia. Pemenuhan hak-hak narapidana harus dilaksanakan dengan tepat, melalui dua bidang utama: pembinaan kepribadian, yang mencakup pembinaan kesadaran beragama, kesadaran berbangsa dan bernegara, kemampuan intelektual, kesadaran hukum, integrasi dengan masyarakat, serta kemandirian melalui berbagai program, sesuai dengan peraturan perundang-undangan. Hambatan yang dihadapi dalam pelaksanaan tugas Lembaga Pemasyarakatan terkait pemenuhan hak-hak narapidana berasal dari faktor internal, seperti kualitas sumber daya manusia dan keterbatasan sarana dan prasarana yang mendukung pelaksanaan hak-hak tersebut.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

karimahtauhid

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Neuroscience Social Sciences

Description

Karya Ilmiah yang diterbitkan merupakan hasil penelitian maupun pengabdian yang mencakup semua bidang ilmu baik dalam bidang sosial maupun ...