Dalam memastikan efektivitas efisiensi, dan kepuasan pengguna atas suatu produk, maka perlu dilakukan evaluasi dan penilaian atas produk tersebut. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis Usability Testing dengan menggunakan Metode Sistem Usability Scale (SUS) pada E-Modul Basis Data. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini dengan teknik wawancara, teknik observasi ataupun teknik angket/kuisioner. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini berupa kuesioner. Subjek pada penelitian ini terdiri dari 32 responden. Berdasarkan hasil analisis data dari hasil rekapitulasi hasil pengujian kuisioner dengan menggunakan metode System Usability Scale dengan skor yang diperoleh adalah 80,7 dari sisi Acceptability, Grade Scale dan Adjective Rating diperoleh hasil bahwa tingkat Acceptabilty Range pengguna terhadap E-modul Basis Data yang dikembangkan berada pada grade Acceptable, tingkat Grade Scale berada pada kategori B, dan tingkat Adjective Rating berada pada kategori Excelent maka dapat disimpulkan bahwa E-Modul Basis Data yang dikembangkan layak untuk digunakan dalam pembelajaran.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024