Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesalahan mahasiswa dalam menyelesaikan soal cerita menggunakan konteks Gunung Dempo pada mata kuliah Teori Himpunan. Jenis penelitian yang digunakan yaitu deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini berjumlah 23 orang mahasiswa Pendidikan Matematika Semester 1, STKIP Muhammadiyah Pagar Alam tahun ajaran 2023/2024. Kemudian dari hasil jawaban mahasiswa yang sudah ada, dipilihlah 3 hasil jawaban mahasiswa untuk dianalisis sesuai dengan pendapat Newman. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah tes dalam format soal cerita. Soal tes yang diberikan yaitu soal cerita menggunakan konteks Gunung Dempo pada mata kuliah Teori Himpunan. Berdasarkan hasil analisis kesalahan jawaban mahasiswa, ditemukan beberapa faktor yang mempengaruhi kesalahan mahasiswa dalam mengerjakan soal, yaitu: 1) mahasiswa tidak memahami pertanyaan yang diajukan; 2) kurangnya ketelitian mahasiswa dalam menjawab soal; 3) kesalahan mahasiswa dalam menggunakan tanda operasi hitung untuk menyelesaikan soal; dan 4) kesulitan mahasiswa dalam mengubah soal ke bentuk model matematika yang benar.
Copyrights © 2024