Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara
Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret

Edukasi Deteksi Dini Kanker Payudara dengan SADARI Pada WUS di Sukmajaya Kota Depok

Andini, Delvira (Unknown)
Handayani, Nur (Unknown)
Bangaran, Agnomelsya (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Feb 2025

Abstract

Kanker payudara merupakan hal yang menakutan bagi kaum wanita karena kanker payudara ini diidentikkan dengan sebuah keganasan yang dapat berakibat pada kematian. Kanker payudara dapat dideteksi sejak dini dengan cara SADARI. Rendahnya pemahawan wanita yang melakukan SADARI dengan benar menjadi faktor penyebab tidak tercapaiknya skrining kanker payudara dengan metode SADARI di Kota Depok. Pengabdian kepada Masyarakat ini bertujuan untuk menyelesaikan masalah di Kelurahan Abdijaya Kecamatan Sukmajaya Kota Depok yaitu dengan penyuluhan tentang Edukasi Deteksi Dini Kanker Payudara dengan SADARI. Materi penyuluhan definisi SADARI, Tujuan SADARI, Cara melakukan SADARI yang benar, Perubahan yang perlu dikenali saat SADARI, Keunggulan SADARI, Keterbatasan SADARI. Hasil dari penyuluhan Kesehatan yaitu meningkatnya pengetahuan Wanita Usia Subur (WUS) dengan indikator nilai rata-rata WUS sebelum penyuluhan yaitu 60,6 menjadi 96,9 setelah dilakukan penyuluhan. Tindak lanjut dari kegiatan pengabdian Masyarakat ini yaitu menjadikan RW setempat RW Binaan dengan melakukan koordinasi dengan kelurahan Abdijaya sehingga program ini dapat berkelanjutan

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpkm

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal JPkMN adalah jurnal yang diterbitkan oleh lembaga sistem informasi dan teknologi (SISFOKOMTEK) medan yang bertujuan untuk mewadahi tentang hasil pengabdian kepada masyarakat. JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) adalah wadah informasi berupa hasil pengabdian, studi ...