Al-Iqtishad: Jurnal Ekonomi Syariah
Vol. 2 No. 1 (2020): Juli-Desember 2020

PENGARUH KEPERCAYAAN DAN ATRIBUT PRODUK TABUNGAN ROFIQOH TERHADAP LOYALITAS MELALUI KEPUASAN NASABAH SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Pada Nasabah Bank Sumsel Babel KCPS UIN Raden Fatah Palembang)

Tami Utari (Unknown)
Juwita Anggraini (Unknown)
Yusiresita Pajaria (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Jul 2023

Abstract

Loyalitas nasabah merupakan kunci utama untuk keberlangsungan hidup sebuah bank. Untuk mencapai loyalitas, maka perlu adanya kepuasan dari nasabah. Kepuasan nasabah bisa didapatkan dari kepercayaan nasabah dan atribut produk yang ditawarkan oleh pihak bank sehingga nasabah akan terus bertransaksi dengan bank tersebut. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kepercayaan dan atribut produk tabungan rofiqoh terhadap loyalitas melalui kepuasan nasabah sebagai variabel intervening pada bank Sumsel Babel KCPS UIN Raden Fatah Palembang. Metode pengumpulan data melalui kuesioner yang disebarkan kepada 100 responden. Dengan populasi seluruh nasabah tabungan rofiqoh bank Sumsel Babel KCPS UIN Raden Fatah Palembang. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling, dengan kriteria nasabah aktif dan telah menjadi nasabah lebih dari satu tahun. Analisis data melalui uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik dan path analysis yang dibantu dengan program SPSS 21. Adapun hasil dari penelitian ini diperoleh bahwa kepercayaan nasabah berpengaruh dan signifikan terhadap loyalitas nasabah. Atribut produk tabungan rofiqoh dan kepuasan nasabah tidak berpengaruh terhadap loyalitas nasabah. Kepercayaan nasabah dan atribut produk tabungan rofiqoh berpengaruh dan signifikan terhadap kepuasan nasabah. Dan kepuasan nasabah memediasi antara kepercayaan nasabah dan atribut produk tabungan rofiqoh terhadap loyalitas nasabah.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

aliqtishad

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Al-Iqtishad: Jurnal Ekonomi Syariah Focuses on various topics covering Islamic economics, Islamic finance, Islamic banking, Islamic insurance (takaful), Islamic capital markets, zakat, waqf, and sharia-based economic development that have regional and global ...