EMAS
Vol. 5 No. 8 (2024): EMAS

PERAN MEDIASI KOMPENSASI PADA PENGARUH DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PERUMDA PASAR SEWAKADARMA KOTA DENPASAR

Ni Ketut Ari Anggraeni (Unknown)
Ni Putu Ayu Sintya Saraswati (Unknown)
Ary Wira Andika (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Oct 2024

Abstract

Karyawan merupakan unsur terpenting dalam menentukan maju mundurnya suatu perusahaan. Adapun faktor-faktor yang dapat mempengaruhi kinerja karyawan adalah kompensasi dan disiplin kerja. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui peran mediasi kompensasi pada pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja karyawan pada Perumda Pasar Sewakadarma Kota Denpasar. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan Perumda Pasar Sewakadarma Kota Denpasar yang berjumlah 679 orang. Sampel yang menjadi responden dalam penelitian ini adalah sebanyak 87 orang dari seluruh karyawan. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Perumda Pasar Sewakadarma Kota Denpasar. Kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Perumda Pasar Sewakadarma Kota Denpasar. Disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kompensasi pada Perumda Pasar Sewakadarma Kota Denpasar. Kompensasi mampu menjadi mediasi pada pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja karyawan. Variabel kompensasi merupakan variabel yang paling dominan memperngaruhi kinerja karyawan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

emas

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

EMAS merupakan jurnal ilmiah untuk ilmu ekonomi, manajemen dan bisnis yang diterbitkan oleh Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar E-ISSN : 2774 - 3020. Jurnal ini sebagai sarana publikasi hasil penelitian Dosen dan mahasiswa S1 dalam meningkatkan mutu ...