Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya pandemi covid-19 yang memunculkan berbagai permasalahan khususnya perekenomian di Indonesia yang menjadi merosot dan berakibat pula pada sistem pendidikan maka untuk memutuskan penyebaran covid-19 diberlakukannya pembelajaran jarak jauh atau home learning sehingga mahasiswa diharuskan melaksanakan pembelajaran secara online. Permasalahan yang diungkap dalam penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran bagaimana pemanfatan e-learning terhadap prestasi belajar mahasiswa di Univesitas PGRI Semarang. Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah pemanfaatan e-learning terhadap prestasi belajar mahasiswa selama melaksanakan pembelajaran online apakah mampu memuncul perilaku yang positif atau bahkan memunculkan perilaku yang negatif. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode studi kasus. Responden dalam penelitian ini adalah mahasiswa bimbingan dan konseling di Universitas PGRI Semarang sebanyak 3 mahasiswa dan 3 dosen. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil analisis data penelitian menunjukan bahwa pemanfaatan e-learning terhadap prestasi belajar mahasiswa dengan mahasiswa lainnya berbeda-beda, secara keseluruhan dalam pemanfaatan e-learning sebagai media pembelajaran yang paling tinggi presentase nya adalah non-linearty, feedback interactivity, just in time, multimedia-learners dan yang terakhir eassy accesibility. Subjek yang mampu mengelola pemanfaatan e-learning dengan baik akan mampu menunjukan perubahan-perubahan perilaku yang positif dalam proses belajar sedangkan subjek yang belum mampu memanfaatkan e-learning menunjukan perubahan perilaku dalam proses belajar yang negatif.Saran yang dapat peneliti sampaikan hendaknya mahasiswa maupun dosen lebih sering melakukan interaksi agar terjalin kedekatan sehingga mampu mengatasi permasalahan selama proses pembelajaran online seperti kesulitan pembelajaran atau media yang digunakan dalam proses pembelajaran.
Copyrights © 2021