Psycho Holistic
Vol. 2 No. 2 (2020)

PEMAAFAN DAN KUALITAS PERSAHABATAN PADA REMAJA

Gina Mufidah (Fakultas Psikologi, Universitas Muhammadiyah Banjarmasin)
Aziza Fitriah (Fakultas Psikologi, Universitas Muhammadiyah Banjarmasin)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara Pemaafan terhadap Kualitas Persahabatan pada Remaja. hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah Ada hubungan positif antara Pemaafan terhadap Kualitas Persahabatan dengan asumsi Semakin Tinggi Pemaafan pada Remaja maka Semakin Tinggi Kualitas Persahabatan yang dimilikinya. Subjek dalam penelitian ini merupakan Remaja kelas XI di Madrasah Aliyah Negeri 1 Banjarmasin dengan rentang usia 15-17 Tahun. Skala yang digunakan untuk pengambilan data penelitian adalah skala Pemaafan dan skala Kualitas Persahabatan. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis korelasi Product Moment Pearson dengan menggunakan SPSS 17.0 (Statistical Packages for the Social Sciences). Hasil perhitungan statistik menunjukkan nilai korelasi (r = 0,464; p < 0,05). Hasil tersebut menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif antara Pemaafan dengan Kualitas persahabatan pada Remaja.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

psychoholistic

Publisher

Subject

Education Health Professions Public Health Social Sciences

Description

Psycho Holistic is an open access peer-reviewed journal, dedicated to the wide dissemination of novel and innovative research in various aspects of psychology, with a particular interest of the development of psychology and behavioral sciences in the world. Psyco Holistic invites manuscripts in the ...