SENEMA
Vol 2 No 1 (2023): PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN MASYARAKAT (SENEMA)

PENERAPAN MEDIA DIGITAL DALAM UPAYA PENINGKATAN LABA PERUSAHAAN PADA CV. AGA PRIMANA

Luh Pande Eka Setiawati (Universitas Mahasaraswati Denpasar)
I Made Dwi Harmana (Universitas Warmadewa)
I Kadek Novsa Wiguna (Universitas Mahasaraswati Denpasar)



Article Info

Publish Date
21 May 2023

Abstract

CV Aga Primana merupakan salah satu perusahaan elektronik dan furniture yang ada di Denpasar, memiliki 2 toko cabang toko yang menyediakan kebutuhan berbeda yakni, Rupa Baru Meubel sebagai penyedia elektronik dan furniture, serta Aga Computer sebagai penyedia computer, laptop dan HP. Pendapatan terbesar perusahaan berasal dari penjualan barang, dimana dalam kegiatan penjualannya perusahaan ini hanya memanfaatkan marketplace facebook dan penjualan offline saja. Kurangnya strategi serta pemanfaatan media digital mengakibatkan penjualan perusahaan menjadi menurun. Banyaknya pelaku usaha yang sejenis juga menjadi sebuah tantangan bagi CV Aga Primana itu sendiri. Oleh sebab itu solusi yang dapat diberikan yakni pemanfaatan media digital seperti Shopee dan Facebook untuk membantu mempromosikan serta meningkatkan penjualan. Media digital tersebut digunakan oleh banyak orang dan memiliki berbagai fitur yang tentunya dapat membantu para pelaku bisnis dalam menjalankan bisnisnya dengan baik. Pemanfaatan akan dilakukan dengan baik dan maksimal, sehingga nantinya hasil yang diinginkan akan sesuai dan tentunya dapat bermanfaat bagi perusahaan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

seminarfeb

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat (SENEMA) sebagai wujud diseminasi kegiatan ilmiah pengabdian masyarakat yang dilakukan sivitas akademika Perguruan Tinggi Negeri/Swasta di Indonesia. Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat (SENEMA) merupakan hasil program pengabdian ...