Indonesia sebagai salah satu negara multikultural terbesar di dunia membutuhkan upayaupaya kongkrit dalam menjaga keberagaman tersebut. Upaya kongkrit tersebut bisa dilakukan dalam dunia pendidikan formal. Pendidikan sebagai salah satu kekuatan pembangun peradaban negara banga (nation-state) memiliki peran strategis dalam menjaga kemejemukan suatu negara, kenyataan ini menunjukkan bahwa pendidikan multikultural sangat di butuhkan oleh Indonesia yang memiliki keberagaman agama, etnis, suku, budaya, adat dan lain sebagainya. PPKn sebagai salah satu mata pelajaran wajib diberbagai jenjang pendidikan di indonesia memiliki posisi strategis dalam memberikan pendidikan kewarganegaran multikultural di ruang persekolahan. Multikultural dalam materi PPKn sudah seharusnya menjadi salah satu materi penting dalam pendidikan kewarganegaraan di berbagai jenjang pendidikan di Indonesia. Dalam melaksankan pendidikan multikulturalisme melalui PPKn tentu membutuhkan pendekatan pembelajaran yang baik sehingga mudah dipahami dan diimplementasikan oleh peserta didik.
Copyrights © 2020