Jurnal Pelita PAUD
Vol 7 No 1 (2022): Jurnal Pelita PAUD

Strategi Penanganan Gangguan Perkembangan Bahasa (Speech Delay) terhadap Komunikasi Interpersonal Anak

Nisna Nursarofah (Universitas Pendidikan Indonesia)
Fadya Amanda Putri (Unknown)
Okalia Oktaviani (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Dec 2022

Abstract

Tujuan dilakukannya penelitian ini untuk mengetahui strategi yang digunakan untuk menangani gangguan perkembangan bahasa speech delay terhadap komunikasi intrapersonal anak usia dini di TK Cerdik. Subjek yang digunakan dalam penelitian ini yaitu murid di TK Cerdik yang berjumlah 13 siswa. Jenis penelitian ini yaitu deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi dan pengamatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi penanganan gangguan perkembangan bahasa speech delay terhadap komunikasi intrapersonal anak usia dini di TK Cerdik diantaranya dapat dilakukan dengan tindakan mengajak anak berbicara secara perlahan, menggunakan bahasa yang benar dan tepat serta dilakukan secara berulang, ketika anak sedang melakukan proses bicara, sebaiknya guru memperhatikan dan mengamati setiap kata maupun kalimat yang diucapkan oleh anak., mengontrol serta membenarkan kalimat yang pengucapannya mengalami kekeliruan atau kesalahan. serta, menyiapkan metode atau pembelajaran yang sekiranya dapat melatih dan memperlancar komunikasi interpersonal anak supaya anak lebih percaya diri saat melakukan proses komunikasi dan interaksi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

pelitapaud

Publisher

Subject

Education Other

Description

Journal Pelita PAUD is a national scientific journal published by the Department of Early Childhood Education, Universitas Muhammadiyah Kuningan which contains the results of research that is raised from theoretical studies and results of research in the field of Early Childhood Education. Journal ...