Jurnal Arsitektur
Vol. 16 No. 2 (2024): Jurnal Arsitektur

PERENCANAAN FOOTBALL ACADEMY DI KOTA PURWOKERTO DENGAN PENDEKATAN SUSTAINABLE ARCHITECTURE

IDGAR JULIANO (Unknown)
WITA WIDYANDINI (Unknown)
YOHANA NURSRUWENING (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2024

Abstract

Sepak bola merupakan permainan yang dilakukan oleh dua tim berbeda, dengan komposisi pemain yang berada di lapangan sebanyak sebelas orang. Masing-masing tim berupaya untuk menang dengan mencetak gol ke gawang lawan. Kabupaten Banyumas memiliki klub sepakbola yang mewakili daerah di Liga Indonesia sejak 1986 yaitu Persibas Banyumas dengan basis supporter yang cukup banyak. Namun prestasi sepakbola Persibas Banyumas belum cukup baik, hanya mampu bermain di Liga 2 Indonesia selama 1 musim, dan setelah itu turun ke Liga 3 Indonesia. Banyumas sendiri memiliki banyak pemain muda yang berbakat namun belum tersedia tempat berlatih (Academy) yang fasilitasnya lengkap. Untuk itu, salah satu opsi yang dapat menangani permasalahan tersebut adalah dengan menyediakan wadah Football Academy Persibas Banyumas yang diharapkan dapat menciptakan bakat para pemain muda di Banyumas dan mampu membantu serta memperbaiki prestasi sepakbola di Banyumas (Persibas Banyuamas). Penerapan konsep Sustainable Architecture pada Football Academy Persibas Banyumas dilakukan dengan menciptakan kenyamanan yang ramah lingkungan dan pemanfaatan sumber daya alam yang ada seperti cahaya matahari, air, dan tumbuhan yang berkelanjutan sehingga dapat memberikan manfaat untuk sumber daya manusia yang ada.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jas

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Fokus Jurnal Arsitektur adalah mahasiswa dan dosen pembimbing untuk Mata Kuliah Metodologi Penelitian, Seminar atau Skripsi di Program Studi Arsitektur Sekolah Tinggi Teknologi Cirebon atau Prodi Arsitektur pada Perguruan Tinggi lain di Indonesia. Ruang lingkup pada Jurnal Arsitektur adalah ilmu ...