Jurnal Mutiara Pendidikan
Vol. 5 No. 1 (2025): Special Issue

Meningkatkan Kemampuan Motorik Kasar Anak melalui Permainan Bowling Penguin pada Kelompok B di TK Permata Hidayah Desa Kayangan

Parni, Tika Yulian (Unknown)
Astini, Baik Nilawati (Unknown)
Rachmayani, Ika (Unknown)
Astawa, I Made Suwasa (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan motorik kasar anak melalui permainan bowling penguin pada kelompok B di TK Permata Hidayah Desa Kayangan. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan dua siklus, dimana setiap siklus terdiri dari dua pertemuan. Prosedur penelitian mencakup perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah seluruh anak kelompok B di TK Permata Hidayah Desa Kayangan, yang terdiri dari 15 anak (10 laki-laki dan 5 perempuan). Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan dokumentasi, dengan teknik analisis data deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan motorik kasar anak meningkat setelah dilakukan tindakan dengan permainan bowling penguin. Hasil kemampuan motorik kasar anak pada pra tindakan sebesar 44,81% dalam kategori Belum Berkembang. Pada siklus I mengalami peningkatan dengan nilai rata-rata persentase mencapai 57,2% dengan kategori Mulai Berkembang, dan mengalami peningkatan lebih lanjut pada siklus II dengan nilai rata-rata persentase mencapai 87,3% dengan kategori Berkembang Sesuai Harapan, dan dapat dikatakan berhasil karena telah sesuai dengan indikator tingkat pencapaian yakni 80%. Maka dapat disimpulkan melalui permainan bowling penguin dapat meningkatkan motorik kasar anak di TK Permata Hidayah Desa Kayangan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JMP

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Mutiara Pendidikan (JMP) merupakan wadah publikasi ilmiah bagi dosen, guru, mahasiswa, dan peneliti bidang anak usia dini, termasuk Pendidikan serta psikologis anak pada tahapan perkembangan ...