Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan media augmented reality terhadap minat belajar siswa kelas IV pada materi bagian-bagian tumbuhan dan fungsinya di SDN Karangsono 03 Mranggen Demak. Jenis penelitian menggunakan pendekatan eksperimen kuantitatif. Populasi dalam penelitian adalah seluruh siswa kelas IV SDN Karangsono 03 Mranggen Demak terdiri dari kelas IV A dengan jumlah 26 siswa dan kelas IV B dengan jumlah 27 siswa. Desain penelitian yang digunakan adalah pretest posttest. Model persamaan diolah dengan menggunakan aplikasi SPSS for windows versi 22. Teknik analisis data menggunakan validitas, reliabilitas dan analisis regresi linier. Dari hasil penelitian diketahui hasil uji independen samples t-test diperoleh nilai signifikansi (2-tailed) sebesar 0,042 lebih kecil dari 0,05 maka Ha diterima yang artinya terdapat pengaruh augmented reality positif dan signifikan terhadap minat belajar siswa kelas IV pada materi bagian-bagian tumbuhan dan fungsinya di SDN Karangsono 03 Mranggen Demak. Berdasarkan hasil penelitian ini saran yang didapat disampaikan adalah agar penerapan media augmented reality dapat digunakan sebagai salah satu alternatif guru dalam mengajar.
Copyrights © 2025