Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan mengevaluasi kevalidan, kepraktisan, serta keefektifan media pembelajaran papan lempar di SDN Tarokan 3. Metode yang digunakan adalah Research and Development (R&D) dengan model ADDIE. Hasil validasi menunjukkan media ini valid dengan skor rata-rata 92%. Kepraktisan media dinilai dari angket guru dan peserta didik, menghasilkan skor 96%, sehingga dinyatakan praktis. Keefektifan media diuji melalui hasil belajar peserta didik, yang mencapai 90,3% dan memenuhi KKM. Dengan demikian, media papan lempar valid, praktis, dan efektif digunakan dalam pembelajaran.
Copyrights © 2025