JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 1 (2025)

Pengaruh Penerapan Pembelajaran Andragogi terhadap Hasil Belajar Peserta Didik di PKBM Sembiring Center Kota Binjai

Handayani, Silvia Mariah (Unknown)
Aulia, Annisa Khalika (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Mar 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penerapan pembelajaran andragogi terhadap hasil belajar peserta didik di PKBM Sembiring Center Kota Binjai. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen dengan desain pretest-posttest, yang bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar sebelum dan sesudah penerapan pembelajaran andragogi.Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh warga belajar program Paket C di PKBM Sembiring Center. Sampel penelitian berjumlah 35 orang yang dipilih menggunakan teknik total sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes hasil belajar, yang terdiri dari pretest sebelum diberikan perlakuan dan posttest setelah diberikan perlakuan berupa pembelajaran andragogi. Selain itu, penelitian ini juga menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik analisis data yang meliputi uji normalitas, uji homogenitas, uji regresi, analisis deskriptif, dan uji-t untuk mengukur signifikansi pengaruh pembelajaran andragogi terhadap hasil belajar peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa data yang diperoleh bersifat normal dan homogen, sehingga memenuhi syarat untuk dilakukan analisis lebih lanjut. Dengan kata lain, penerapan metode pembelajaran andragogi terbukti memiliki pengaruh yang signifikan terhadap hasil belajar peserta didik.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...