Jurnal Pengabdian Masyarakat STKIP AL MAKSUM LANGKAT
Vol 5 No 2 (2024): JPKM

SOSIALISASI PEMANFAATAN LIMBAH RUMAH TANGGA SEBAGAI SUMBER BELAJAR INTERAKTIF DALAM PEMBELAJARAN IPA

Nasution, Unita Sukma Zuliani (Unknown)
Haryati (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2024

Abstract

Pengelolaan limbah rumah tangga yang kurang optimal dapat menimbulkan berbagai permasalahan lingkungan. Diperlukan upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam memanfaatkan limbah rumah tangga secara kreatif dan edukatif. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk mensosialisasikan pemanfaatan limbah rumah tangga sebagai sumber belajar interaktif dalam pembelajaran IPA di SMA Swasta Persiapan. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini meliputi sosialisasi, pelatihan, dan praktik langsung dalam mengolah limbah rumah tangga menjadi alat peraga pembelajaran. Siswa tidak hanya memahami konsep-konsep IPA secara teoritis, tetapi juga mampu menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari melalui pengolahan limbah yang lebih ramah lingkungan. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa siswa memiliki antusiasme tinggi dalam mengikuti sosialisasi serta mampu mengembangkan kreativitas mereka dalam menciptakan alat peraga berbasis limbah rumah tangga. Kegiatan ini juga berkontribusi dalam menumbuhkan kesadaran lingkungan dan meningkatkan keterampilan berpikir kritis siswa. Sosialisasi ini dapat menjadi langkah awal dalam mengintegrasikan pembelajaran berbasis lingkungan yang lebih interaktif dan aplikatif di sekolah.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jpkm

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

Tujuan Jurnal ini untuk memfasilitas para akademisi dan juga menambah khasana terbitan pengabdian masyarakat yang berbentuk jurnal untuk memperkayah jurnal pengabdian Masyarrakat. adapun ruang lingkup yang menjadi fokus utama pada bidang ...