Jurnal Integrasi dan Harmoni Inovatif Ilmu-ilmu Sosial
Vol. 4 No. 12 (2024)

PENGEMBANGAN INFOGRAFIS BERBASIS SPASIAL SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF TOPIK SUNGAI UNTUK SEKOLAH MENENGAH ATAS

Dzulqornain AS, Awib Muhtar (Unknown)
Handoyo, Budi (Unknown)
Utaya, Sugeng (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2024

Abstract

Pengembangan infografis berbasis spasial sebagai media pembelajaran interaktif dilakukan berdasarkan beberapa analisis meliputi, analisis kebutuhan materi, analisis kebutuhan peserta didik, dan anaisis terhadap penelitian yang telah dilakukan oleh peneliti terdahulu. Materi dinamika hidrosfer pada topik sungai merupakan salah satu materi yang membutuhkan media pembelajaran. Penelitian dan pengembangan ini bertujuan untuk menghasilkan sebuah produk media pembelajaran geografi berupa infografis berbasis spasial sebagai media pembelajaran interaktif yang layak digunakan pada materi dinamika hidrosfer topik sungai. Pengembangan produk dilakukan sampai produk media sudah memenuhi kriteria yang ditentukan oleh peneliti meliputi interaktif, praktis, dan informatif. Metode penelitian dan pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah model ADDIE dengan tahapan yang sudah dimodifikasi, yakni 1) analisis; 2) desain; 3) development (pengembangan); dan 4) evaluasi. Data dalam penelitian dan pengembangan ini terdiri dari dua jenis yakni, data kualitatif dan data kuantitatif. Produk yang dihasilkan dari penelitian dan pengembangan ini berupa media pembelajaran interaktif infografis berbasis spasial pada topik sungai. Validasi yang telah dilakukan oleh validator ahli media dan ahli materi menyatakan bahwa secara umum media yang telah dikembangkan layak untuk digunakan dalam pembelajaran geografi dengan beberapa catatan perbaikan. Hasil penilaian yang dilakukan oleh peserta didik terhadap media pembelajaran yang dikembangkan pada aspek tampilan, penggunaan, materi dan manfaat dengan jumlah 16 pertanyaan diperoleh persentase 92,39 percent yang berarti “media sangat sesuai dan dapat digunakan sebagai media dalam kegiatan pembelajaran di sekolah. Rekomendasi penelitian dan pengembangan produk lebih lanjut berupa pengembangan infografis berbasis spasial sebagai media pembelajaran interaktif yang dapat dioperasikan pada perangkat android dan Ios berbentuk aplikasi tanpa menggunakan software MS Powerpoint. The development of spatial-based infographics as interactive learning media is carried out based on several analyses including analysis of material needs, analysis of student needs, and analysis of research that has been carried out by previous researchers. Hydrospheric dynamics material on the topic of rivers is one of the materials that require learning media. This research and development aim to produce a geographic learning media product in the form of spatial-based infographics as an interactive learning medium that is suitable for use in the topic of river hydrosphere dynamics. Product development is carried out until the media product meets the criteria determined by the researcher including being interactive, practical, and informative. The research and development method used in this research is the ADDIE model with modified stages, namely 1) analysis; 2) design; 3) development (development); and 4) evaluation. The data in this research and development consists of two types, namely, qualitative data and quantitative data. The product resulting from this research and development is in the form of interactive learning media based on spatial infographics on the topic of rivers. The validation that has been carried out by media expert validators and material expert’s states that in general the media that has been developed is suitable for use in learning geography with some notes of improvement. The results of the assessment carried out by students on the learning media developed in the aspects of appearance, use, material and benefits with a total of 16 questions obtained a percentage of 92.39% which means "the media is very suitable and can be used as a medium in learning activities at school. Recommendations for further research and product development are the development of spatial-based infographics as interactive learning media that can be operated on Android and iOS devices in the form of applications without using MS PowerPoint.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

fis

Publisher

Subject

Humanities Education Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal Integrasi Dan Harmoni Inovatif Ilmu-Ilmu Sosial (JIHI3S) is a journal focused on articles of research and community service in social sciences and humanities such as civics, laws, history, economics, sociology, geography, anthropology, politics, culture, religion, and also educational ...