Jurnal Pengabdian Gizi dan Kesehatan Masyarakat
Vol 2 No 2 (2025): Februari

Pengaruh Edukasi Stunting dan Gizi Seimbang Berbasis Buku Saku terhadap Pengetahuan Ibu Hamil dan Ibu Balita di Kelurahan Pangkalan Jati, Kota Depok, Jawa Barat

Putri, Nabila Alifia (Unknown)
Fathurrizky, Fakhrina (Unknown)
Dewi, Nadia Fahira (Unknown)
Arini, Firlia Ayu (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Mar 2025

Abstract

Ancaman stunting telah menjadi topik utama permasalahan gizi secara nasional karena memiliki prevalensi yang dianggap tinggi. Salah satu pemicu tingginya prevalensi stunting adalah kurangnya pengetahuan dan pemahaman ibu mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi kejadian stunting mulai dari masa sebelum hamil maupun ketika anak sudah balita. Untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman mengenai stunting kepada seorang ibu dapat dilakukan pemberian edukasi yang dibantu dengan pemberian buku saku. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak edukasi stunting dan gizi seimbang berbasis buku saku terhadap pengetahuan dan pemahaman dengan melibatkan ibu hamil dan ibu balita sebagai responden. Data diolah menggunakan uji Wilcoxon Signed Ranks Test. Hasil dari kegiatan menunjukkan terdapat pengaruh pemberian edukasi terkait stunting dan Pedoman Gizi Seimbang (PGS) terhadap peningkatan pengetahuan pada ibu hamil dan ibu balita di Kelurahan Pangkalan Jati, Kota Depok, Jawa Barat dengan p-value < 0.05.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JPGKM

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Pengabdian Gizi dan Kesehatan Masyarakat Frekuensi Terbit: 2 kali per Tahun ISSN: 3025-5279 (media online) Fokus & Lingkup Jurnal: Fokus utama pada pengembangan ilmu-ilmu di ranah pengabdian kepada masyarakat. Lingkup ranah pengabdian kepada masyarakat antara lain meliputi pelatihan, ...