Korupsi merupakan tantangan besar yang merugikan berbagai aspek kehidupan, seperti ekonomi, sosial, dan pendidikan. Oleh karena itu, pendidikan anti korupsi perlu ditanamkan sejak dini, terutama di tingkat sekolah dasar. Artikel ini membahas strategi membudayakan nilai-nilai anti korupsi di SD Inpres Maulafa melalui media pembelajaran digital, yaitu teka-teki silang (TTS). Nilai-nilai seperti kejujuran, tanggung jawab, keadilan, dan integritas diajarkan dengan pendekatan yang kreatif dan interaktif. Metode yang diusulkan meliputi integrasi nilai anti korupsi dalam kurikulum, pembuatan dan penggunaan TTS digital bertema anti korupsi, diskusi reflektif, serta proyek kolaboratif siswa. Pendekatan ini tidak hanya meningkatkan pemahaman siswa tentang konsep anti korupsi, tetapi juga menginternalisasi nilai-nilai tersebut secara menyenangkan. Melalui pembelajaran berbasis teknologi ini, siswa memperoleh literasi digital sekaligus membangun karakter yang jujur dan bertanggung jawab. Strategi ini diharapkan mampu melahirkan generasi muda yang bebas dari perilaku korupsi, menciptakan masa depan Indonesia yang lebih baik.
Copyrights © 2025