Stunting adalah masalah kesehatan mendesak di Indonesia, terutama di pedesaan, karena memengaruhi perkembangan fisik dan kognitif anak serta kualitas sumber daya manusia masa depan. Program Tancap Gunting di Desa Jangoan bertujuan menurunkan prevalensi stunting melalui pendekatan partisipatif. Kegiatan meliputi survei awal, edukasi gizi, pelatihan rutin di posyandu, pusat komunitas, dan rumah penduduk, serta intervensi nutrisi seperti pemberian telur. Program ini meningkatkan kesadaran masyarakat tentang stunting dari 30% menjadi 85% dan meningkatkan pemahaman pola asuh serta gizi seimbang pada ibu, guru, dan siswa. Hasil menunjukkan efektivitas pendekatan komunitas dalam pencegahan stunting, menekankan pentingnya edukasi dan nutrisi untuk kesehatan berkelanjutan.
Copyrights © 2024