JAMPARING: Jurnal Akuntansi Manajemen Pariwisata dan Pembelajaran Konseling
Vol 3, No 1 (2025): Februari 2025

Pengaruh Labelisasi Halal, Kualitas Produk, dan Harga terhadap Keputusan Pembelian Viva Cosmetics

Bao, Krispianus (Unknown)
Dwiarti, Rina (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Feb 2025

Abstract

Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh labelisasi halal, kualitas produk, dan harga terhadap keputusan pembelian viva cosmetics pada mahasiswi muslim Universitas Mercu Buana Yogyakarta. Jenis penelitian tergolong penelitian kuantitatif. Sampel penelitian sebanyak 100 responden pengguna Viva cosmetics. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dalam bentuk googleform. Teknik analisis data menggunakan statistik deskriptif, uji asumsi klasik meliputi uji normalitas, uji multikolinieritas, dan uji heterkedastisitas, dan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa: Label halal berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian produk viva cosmetics; Kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian produk viva cosmetics; dan harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian produk viva cosmetics.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jamparing

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Physics Social Sciences

Description

JAMPARING: Jurnal Akuntansi Manajemen Pariwisata dan Pembelajaran Konseling bertujuan untuk mempublikasikan hasil penelitian asli dan review hasil penelitian tentang; 1. Akuntansi 2. Ekonomi 3. Bisnis 4. Manajemen 5. Pajak 6. Pariwisata 7. Sosial-Budaya 8. Pendidikan/Pembelajaran 9. ...