JagoMIPA: Jurnal Pendidikan Matematika dan IPA
Vol. 5 No. 1 (2025): JagoMIPA: Jurnal Pendidikan Matematika dan IPA

Efektivitas Model Problem Based Learning Bermetode Eksperimen dengan Media PAREPIA untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep IPAS Materi Sistem Pernapasan Manusia

Lathifa, Fadhilah Wirda (Unknown)
Fakhriyah, Fina (Unknown)
Khamdun, Khamdun (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Feb 2025

Abstract

Pemahaman terhadap suatu konsep sangat penting dalam membentuk pemikiran siswa. Namun, hal berbeda terjadi di kelas V SD Negeri 1 Gemiring Kidul, dimana rata-rata pemahaman konsep IPAS peserta didik tergolong rendah. Rendahnya pemahaman konsep IPAS tersebut didasarkan pada hasil tes studi pendahuluan dengan perolehan rata-rata sebesar 58,66. Selain permasalah tersebut, diperoleh permasalahan lain yaitu pelaksanaan pengajaran yang kurang variatif sehingga menyebabkan peserta didik bersikap pasif selama kegiatan belajar. Inovasi dalam pengajaran perlu diterapkan sebagai upaya meningkatkan pemahaman konsep IPAS peserta didik. Salah satu cara inovasi pengajaran yaitu pelaksanaan pengajaran menggunakan model Problem Based Learning (PBL) bermetode eksperimen dengan bantuan media PAREPIA (Papan Respirasi Manusia). Penelitian ini bertujuan untuk (1) menganalisis perbedaan rata-rata pretest dan posttest peserta didik, dan (2) menganalisis peningkatan pemahaman konsep IPAS peserta didik. Siswa kelas V di SD Negeri 1 Gemiring Kidul terdiri dari 23 siswa yang dipilih sebagai sampel penelitian ini. Penelitian kuantiatif pada penelitian ini menggunakan pre-eksperimental one group pretest-posttest design. Data yang digunakan peneliti diperoleh dari hasil observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi dengan pengujian uji normalitas, Paired Sample T-Test, dan N-Gain. Hasil penelitian diperoleh rata-rata pretest sebesar 47,13 meningkat menjadi 87,78 pada rata-rata posttest dan hasil Sig. (2-tailed) 0,000 kurang dari 0,05. Peneliti juga memperoleh hasil uji N-Gain Score 0,7668 (tinggi) dan N-Gain Percent 76,68% (efektif). Diperoleh kesimpulan bahwa (1) rata-rata pretest dan posttest pemahaman konsep IPAS materi sistem pernapasan manusia memiliki perbedaan, dan (2)  pemahaman konsep IPAS peserta didik meningkat.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jagomipa

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Education Mathematics Physics

Description

JagoMIPA: Jurnal Pendidikan Matematika dan IPA memiliki e-ISSN: 2797-6467 dan p-ISSN: 2797-6475, menerbitkan jurnal hasil kajian teori dan penelitian pada pendidikan matematika dan IPA, baik hasil kajian dan penelitian pendidikan secara umum maupun hasil kajian dan penelitian pembelajaran dalam ...