Jurnal Pemberdayaan Masyarakat Nusantara
Vol 2 No 4 (2024): Jurnal Pemberdayaan Masyarakat Nusantara

PENERAPAN METODE SOSIALISASI DALAM MENGURANGI PENGARUH PENGGUNAAN GADGET TERHADAP PERKEMBANGAN SOSIAL ANAK USIA DINI DI TK PEMBINA 2

Pangaribuan, Tumewa (Unknown)
Yusra, Affan (Unknown)
Kasmiati (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2025

Abstract

Mendukung perkembangan sosial anak perlu adanya wadah/tempat untuk tempat berlatih mengembangkannya, salah satu yaitu sekolah. Pada usia dini atau disebut juga dengan usia pra sekolah, segala pertumbuhan dan perkembangan anak terjadi. Akhir-akhir ini perkembangan sosial anak-anak sudah mulai tidak berkembang secara optimal termasuk didalamnya anak usia dini/pra sekolah/TK. Hal ini disebabkan oleh perkembangan teknlogi yang sangat pesat seperti samrtphone yang menimbulkan dampak yang sangat luas seperti kecanduan game, individualis dan tidak peduli dengan lingkungannya. Pengabdian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan metode sosialisasi dalam mengurangi pengaruh penggunaan gadget terhadap perkembangan sosial anak usia dini di TK pembina 2 Kota Jambi. Sasaran dalam pengabdian kepada masyarakat ini adalah guru TK Pembina 2 Kota Jambi yang akan dilatih dalam menerapkan metode sosialisasi pada anak didik. Jenis pengabdian ini adalah studi kasus dengan menggunakan metode sosialisasi. Berdasarkan pelaksanaan kegiatan ini didapatkan hasil bahwasanya pelaksanaan kegiatan ini dapat membantu pemahaman guru TK Negeri Pembina 2 tentang pemanfaatan metode sosialisasi dalam mengurangi pengaruh gadget pada anak. kecanduan. Selain itu, Pemahaman dan keterampilan guru TK Negeri Pembina 2 berkembang sehingga dapat membantu pelaksanaan kegiatan di TK Negeri Pembina 2 mengenai cara pengurangan pengaruh gadget pada anak TK dengan metode sosialisasi.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

pengmas

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal pemberdayaan masyarakat nusantara merupakan jurnal nasional yang mempublikasikan hasil kegiatan pemberdayaan masayarakat nusantara yang telah dilakukan oleh dosen, peneliti, dan pemerhati pendidikan sehingga dapat menginspirasi dan bermanfaat bagi masyarakat nusantara. Jurnal pemberdayaan ...