Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penerapan peningkatan keterampilan pemecahan masalah Matematika melalui pendekatan Realistic Mathematics Education (RME) untuk meningkatkan pemecahan masalah siswa di kelas VI SD Kristen Makale. Jenis penelitian adalah Penelitian Tindakan Kelas. Subjek penelitian adalah siswa Kelas VI SD Kristen Makale 1 yang berjumlah 32 orang. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah tes dan lembar observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendektan Realistik Matematics Education dapat meningkatkan keterampilan siswa dalam memecahkan masalah Matematika. Pada siklus I tingkat keberhasilan siswa mencapai 53,18%. Pada siklus II tingkat keberhasilan mencapai 84,38%.
Copyrights © 2025