Pada dasarnya, faktor-faktor yang mempengaruhi timbulnya kualitas pelayanan cukup kompleks dan saling terikat satu sama lain. Komitmen organisasional karyawan dipandang sangat penting dalam kemajuan Rumah sakit. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis Pengaruh Kualitas Layanan Internal terhadap Komitmen Organisasional Karyawan di RSU Aliyah 1 Kendari. Responden dalam penelitian ini adalah sebanyak 90 responden. Data dianalisis menggunakan uji chi-square untuk melihat hubungan uji regresi linear berganda untuk melihat pengaruh variabel independen dan dependen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengembangan karir secara signifikan berpengaruh terhadap komitmen organisasional (p=0,001), desain pekerjaan berpengaruh terhadap komitmen organisasional (p=0,003), kesesuaian tujuan tidak berpengaruh terhadap komitmen organisasional (p=0,748), kerjasama tim tidak berpengaruh terhadap komitmen organisasional (p=0,586), sistem imbalan berpengaruh terhadap komitmen organisasional (p=0,001), dukungan manajemen berpengaruh terhadap komitmen organisasional (p=0,001). Secara simultan ke enam variabel independen signifikan mempengaruhi komitmen organisasional (p=0,001) dengan besar kontribusi (R.Square) pengaruh 52,7%. Variabel pengembangan karir, sistem imbalan dan dukungan manaemen yang paling berpengaruh terhadap komitmen organisasional. Dapat disimpulkan bahwa kualitas layanan internal mempengaruhi komitmen organisasional karyawan
Copyrights © 2023