Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis model penilaian kinerja berbasis lingkungan kerja dalam meningkatkan produktivitas Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Nias melalui kajian literatur. Pendekatan ini menyoroti pentingnya lingkungan kerja, seperti kondisi fisik, dukungan sosial, dan budaya organisasi, yang memiliki pengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai. Kajian dilakukan secara sistematis dengan menganalisis literatur yang relevan, melibatkan konsep manajemen kinerja, motivasi, dan pengembangan SDM. Temuan menunjukkan bahwa model penilaian kinerja berbasis lingkungan kerja dapat meningkatkan produktivitas ASN dengan menciptakan sistem penilaian yang objektif, adil, dan berbasis bukti. Hasil penelitian ini memberikan rekomendasi strategis untuk implementasi model yang lebih efektif dalam konteks pelayanan publik di Kabupaten Nias dan sektor publik lainnya.
Copyrights © 2025