Bersama : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 3 No. 1 (2025): Bersama : Jurnal Pengabdian Masyarakat

Penerapan Pola Komunikasi Organisasi dalam Pelaksanaan Festival Band Competition 2024 oleh Bidang Ekonomi Kreatif Dinas Pariwisata Kota Palembang

Fildzah Bahirah Yuisman (Unknown)
Desy Misnawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Feb 2025

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan dengan tujuan untuk membantu dan mengkaji penerapan pola komunikasi organisasi dalam mendukung pelaksanaan Festival Band Competition 2024 yang diselenggarakan oleh Bidang Ekonomi Kreatif Dinas Pariwisata Kota Palembang. Komunikasi yang efektif dalam organisasi merupakan faktor penting untuk memastikan kelancaran pelaksanaan event dan tercapainya tujuan acara. Adapun metode kegiatan pengabdian meliputi tiga tahap: perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi. Pada tahap perencanaan, melakukan diskusi awal untuk memahami kebutuhan komunikasi dalam persiapan event. Pelaksanaan kegiatan dilakukan dengan observasi lapangan dan pengumpulan data langsung mengenai pola komunikasi yang digunakan, termasuk media informasi yang dipilih. Evaluasi akhir dilakukan untuk menilai efektivitas pola komunikasi dalam mengatasi hambatan dan meningkatkan efisiensi tim. Subjek kegiatan ini adalah Bidang Ekonomi Kreatif Dinas Pariwisata Kota Palembang, yang menjadi pihak penyelenggara Festival Band Competition 2024. Hasil dari kegiatan menunjukkan bahwa festival ini terlaksana dengan baik dan sukses berkat penerapan pola komunikasi organisasi yang tepat. Pesan dan informasi yang tersampaikan secara efektif membantu tim bekerja lebih efisien, mengatasi hambatan yang muncul, serta menciptakan pengalaman positif bagi semua pihak yang terlibat. Jumlah peserta yang mencapai 46 band menjadi bukti bahwa event ini telah menjadi ajang kompetisi yang diminati. Keberhasilan pelaksanaan festival juga menunjukkan bahwa penerapan pola komunikasi organisasi yang efektif merupakan kunci keberhasilan dalam menyelenggarakan event serupa.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

bersama

Publisher

Subject

Religion Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Focus - Bersama : Jurnal Pengabdian Masyarakat is a scientific journal published by CV. Doki Course and Training. Published articles are scientific disciplines adopted in various community service activities and other applied research. Scope - Bersama : Jurnal Pengabdian Masyarakat accepts article ...