Dharmas Education Journal (DE_Journal)
Vol 2 No 1 (2021): Juni

PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, PROFITABILITAS DAN LIKUIDITAS TERHADAP STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN TRANSPORTASI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) TAHUN 2021-2023

Panjaitan, Rizky Alexander (Unknown)
Sidabutar, Rimbun C.D (Unknown)
Siahaan, Audrey M (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Mar 2025

Abstract

Penenlitian ini untuk melihat bagaimana Pengaruh Ukuran Perusahaan, Profitabilitas Dan Likuiditas Terhadap Struktur Modal Pada Perusahaan Transportasi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (Bei) Tahun 2021-2023. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder. Dalam penelitian ini, populasi yang digunakan adalah 24 perusahaan transportasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2021 hingga 2023. Dari hasil penelitian tentang Pengaruh Ukuran Perusahaan, Profitabiltas dan Likuiditas Terhadap Struktur Modal Pada Perusahaan Transportasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2021-2023. Maka diperoleh kesimpulan sebagai berikut: Ukuran Perusahaan Tidak Berpengaruh terhadap Struktur Modal. Profitabilitas berpengaruh terhadap Struktur Moda. Semakin tinggi laba yang diperoleh perusahaan, semakin besar kemungkinan perusahaan untuk mengutamakan penggunaan dana internal sebelum beralih ke utang. Profitabilitas berfungsi sebagai indikator dalam menentukan alternatif pendanaan, meskipun penilaian profitabilitas suatu perusahaan dapat dilakukan dengan berbagai cara, tergantung pada perbandingan antara laba dan aktiva atau modal. Likuiditas t berpengaruh terhadap Struktur Modal. Likuiditas memiliki peran penting dalam menentukan struktur modal suatu perusahaan. Likuiditas mengacu pada kemampuan perusahaan untuk memenuhi kewajiban finansial jangka pendeknya tanpa harus menjual aset tetap. Ketika likuiditas tinggi, perusahaan memiliki lebih banyak fleksibilitas dalam memilih sumber pembiayaan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

de_journal

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Public Health Other

Description

DE_JOURNAL (Dharmas Education Journal) merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Dharmas Indonesia, dan sebagai sarana publikasi hasil penelitian serta berbagi perkembangan ilmu tentang pendidikan. Jurnal ini memuat artikel yang belum pernah ...