Salah satu pendekatan efektif dalam pembelajaran adalah model berbasis kecerdasan majemuk, yang berfokus pada pengembangan potensi individu secara menyeluruh. Penelitian ini bertujuan untuk membahas peran strategis pendidikan di pondok pesantren dalam membentuk karakter generasi muda yang seimbang antara kecerdasan spiritual dan intelektual. Menggunakan metode kualitatif deskriptif, penelitian ini mengumpulkan data melalui observasi, wawancara mendalam, dan analisis dokumen. Tujuannya adalah mengeksplorasi penerapan model berbasis kecerdasan majemuk ini dalam pendidikan agama Islam guna meningkatkan perkembangan spiritual dan intelektual santri. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model ini berdampak positif pada motivasi belajar santri serta menciptakan suasana kelas yang lebih dinamis. Selain itu, pendekatan ini berkontribusi terhadap pembentukan karakter berbasis nilai-nilai Islam. Meski menghadapi tantangan seperti keterbatasan metode adaptif dan fasilitas, model ini berpotensi memperkuat pendidikan Islam yang komprehensif, mendukung generasi yang beriman sekaligus unggul secara akademik.
Copyrights © 2025