Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI)
Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Manajemen Retail Indonesia

Pengaruh Work Stress Dan Work-Life Balance Terhadap Affective Commitment Dengan Reward Sebagai Mediasi Pada Gerai Mixue Di Daerah Cikarang

Mulyati, Sri (Unknown)
Agustin, Pilda (Unknown)
Setyaningrum, Retno Purwani (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Feb 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh work stress dan work life balance, terhadap affective commitment dengan reward sebagai variabel mediasi di gerai Mixue di daerah Cikarang. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan kuantitatif yang digunakan untuk menguji korelasi antar variabel. Teknik pengambilan sampel dilakukan kepada 51 rosponden yang merupakan karyawan dari enam cabang gerai Mixue yang berada di daerah Cikarang. Data dikumpulkan dengan menggunakan pernyataan kuesioner dengan skala 1 sampai 5 dan disebarkan secara langsung. Analisis dilakukan dengan menggunakan Partial Least Square (PLS) dengan menggunakan aplikasi SmartPLS 3.2.9. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa work stress tidak berpengaruh signifikan terhadap affective commitment, work stress berpengaruh positif dan signifikan terhadap reward, work life balance berpengaruh positif dan signifikan terhadap affective commitment, work life balance berpengaruh positif terhadap reward, reward berpengaruh positif dan signifikan terhadap affective commitment. Serta work stress dan work life balance berpengaruh positif terhadap affective commitment bila di mediasi dengan reward di gerai Mixue

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jmari

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Didalam suatu perusahaan selalu yang diinginkan adalah mendapatkan laba semaksimal mungkin. Untuk mencapai tersebut di dalam suatu perusahaan terutama pada perusahaan yang bergerak dibidang penjualan dan kredit. Perputaran kas salah satu untuk mendapatkan laba dalam perusahaan yang signifikan dimana ...