Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengukur sejauh mana kemampuan imagery atlet UKM maupun non UKM yang ada di Univerasitas Negeri Malang, imagery adalah aktivitas psikologis yang dipicu oleh karakteristik fisik suatu objek, baik itu sifatnya permanen maupun sementara dari sudut pandang perseptual. The Sport Imagery Ability Questionnaire (SIAQ) adalah alat ukur untuk mengukur tingkat kemampuan imagery pada setiap atlet olahraga. SIAQ belum dapat digunakan di Indonesia karena item-itemnya masih dalam bahasa Inggris. Upaya untuk mengadaptasi bahasa kuesioner SIAQ telah dilakukan melalui validasi oleh ahli dengan metode adaptasi tes yang divalidasi secara kualitatif. Sebanyak 43 Atlet telah mengisi kuesioner SIAQ. Hasil analisis data kemampuan imagery atlet dengan SIAQ ditemukan bahwa rata-rata nilai kemampuan imagery atlet non UKM memiliki rata-rata kemampuan imagery yang lebih tinggi dibandingkan atlet yang mengikuti UKM, sedangkan dalam kategori olahraga terukur memiliki nilai rata-rata yang lebih tinggi disusul oleh olahraga permaianan dan bela diri, dalam temuan lain di setiap cabang olahraga kemampuan imagery dengan nilai rata-rata tertinggi adalah cabang olahraga cricket dengan diikuti oleh sepak bola, taekwondo, bola tangan, pencak silat, atletik, karate, bola voli, tenis lapangan, bola basket, muaythai, dan hockey.
Copyrights © 2024