Jurnal Syntax Imperatif : Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan
Vol. 5 No. 6 (2025): Jurnal Syntax Imperatif: Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan

Pengaruh Kepemimpinan Kepala Sekolah Terhadap Kinerja Guru di SMK Negeri 1 Kota Bima

Mudatsir, Kausar (Unknown)
Agus Sukristyanto (Unknown)
Joko Widodo (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jan 2025

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya pengaruh kepemimpinan kepala sekolah terhadap kinerja guru di SMK Negeri 1 Kota Bima. Metode penelitian dalam tesis ini bersifat kuantitatif dengan pendekatan deskriptif, dengan angket yang didukung oleh studi dokumen dan wawancara agar dapat memperoleh hasil yang optimal. Populasi dalam penelitian ini adalah guru SMK Negeri 1 Kota Bima, sampel yang diambil adalah 90 orang guru yaitu seluruh guru di SMK Negeri 1 Kota Bima. Adapun hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh antara kepemimpinan kepala sekolah terhadap kinerja guru di SMK Negeri 1 Kota Bima. dilihat dari hasil uji Persial (Uji-T), hasil nilai T hitung sebesar 4,083 dan nilai T tabel sebesar 2,972 dengan nilai signifikansi 0,001. Dengan kriteria pengujian T hitung > T tabel dan jika Signifikansi < 0,05 maka H0 ditolak sehingga terdapat pengaruh antara kepemimpinan kepala sekolah terhadap kinerja guru di SMK Negeri 1 Kota Bima. Kemudian pada perhitungan koefisien determinasi diketahui bahwa nilai R square sebesar 0,995 yaitu pengaruh kepemimpinan kepala sekolah terhadap kinerja guru di SMK Negeri 1 Kota Bima sebesar 99.5%. Artinya pengaruh kepemimpinan kepala sekolah terhadap kinerja guru berada pada kategori tinggi dari jumlah keseluruhan 100%. Namun demikian, dapat disarankan kepada kepala sekolah agar sebaiknya lebih dapat mengontrol guru dalam pembuatan Perangkat Ajar (Modul) dan memberikan pengawasan terhadap guru sehingga kinerjanya dapat dipertahankan atau meningkat.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

syntax-imperatif

Publisher

Subject

Religion Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Syntax Imperatif. Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan adalah jurnal yang diterbitkan dua bulan sekali oleh CV. Syntax Corporation Indonesia. Jurnal Syntax Imperatif akan menerbitkan artikel-artikel ilmiah dalam cangkupan ilmu sosial dan pendidikan. Artikel yang dimuat adalah artikel hasil penelitian, ...