Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memberikan dukungan kepada pemuda di Kebumen dalam merancang perencanaan bisnis yang baik dan matang sebagai dasar untuk memulai dan mengelola usaha mereka. Dengan judul "Merancang Masa Depan Bisnis: Langkah Praktis untuk Pemuda dalam Dunia Digital," kegiatan ini mengajarkan materi yang mencakup dasar-dasar penyusunan rencana bisnis, analisis pasar, strategi pemasaran digital, serta pengelolaan keuangan bisnis yang efektif. Pemuda juga diperkenalkan dengan pentingnya inovasi dan pemanfaatan teknologi digital dalam mengoptimalkan operasional bisnis mereka. Diharapkan melalui pengabdian ini, para peserta dapat mengembangkan keterampilan praktis yang diperlukan untuk menghadapi tantangan dalam dunia bisnis, serta dapat memanfaatkan peluang yang ada di pasar digital untuk menciptakan bisnis yang berkelanjutan dan sukses.
Copyrights © 2025