Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi
Vol. 4 No. 2: Januari 2025

Pengaruh Green Human Resource Management (GHRM) Dan Employee Engagement Pada Innovation Management Yang Dimediasi Oleh Digital Skill

Julia Julia (Universitas Pelita Bangsa)
Amelia Septiani (Universitas Pelita Bangsa)
Niken Agustin (Universitas Pelita Bangsa)
Retno Purwani Setyaningrum (Universitas Pelita Bangsa)



Article Info

Publish Date
03 Jan 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh Green Human Resource Management (GHRM) dan Employee Engagement terhadap Innovation Management dengan mediasi Digital Skill pada Coffeeshop Tomorrow di Kabupaten Bekasi. Dengan pendekatan kuantitatif, data dikumpulkan melalui kuesioner terhadap 61 responden. Analisis dilakukan menggunakan metode Smart PLS untuk menguji hubungan antar variabel. Hasil menunjukkan bahwa GHRM memiliki dampak signifikan terhadap Employee Engagement dan Innovation Management, sementara Digital Skill berperan penting dalam meningkatkan keterlibatan karyawan, namun pengaruh langsungnya terhadap inovasi tidak signifikan. Employee Engagement terbukti memediasi hubungan antara GHRM dan Innovation Management secara signifikan. Penelitian ini memberikan wawasan strategis bagi pengelolaan sumber daya manusia berbasis lingkungan dan teknologi dalam mendukung inovasi organisasi.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

EKOMA

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi merupakan jurnal yang diterbitkan oleh CV ULIL ALBAB CORP. EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi menerbitkan artikel hasil penelitian dan kajian literatur dari bidang ekonomi, manajemen, akuntansi baik dari perspektif konvensional dan/atau Islam ...