Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji peranan administrasi dalam meningkatkan efektivitas kinerja pada Divisi Rekayasa Umum PT. PAL Indonesia. Dengan pendekatan kualitatif, penelitian ini menganalisis berbagai aspek administrasi, termasuk perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan. Data dikumpulkan melalui wawancara, dan observasi yang melibatkan staf Divisi Rekayasa Umum. Hasil penelitian menunjukkan bahwa administrasi yang efektif berkontribusi signifikan terhadap peningkatan kinerja, baik dalam hal produktivitas maupun kualitas output. Selain itu, komunikasi yang baik dan sistem pengelolaan yang transparan menjadi faktor kunci dalam menciptakan lingkungan kerja yang kondusif. Temuan ini memberikan rekomendasi bagi manajemen PT. PAL Indonesia untuk terus mengoptimalkan praktik administrasi guna mencapai tujuan organisasi yang lebih baik.
Copyrights © 2025