Jurnal Abdimas Indonesia : Jurnal Abdimas Indonesia
Vol. 4 No. 4 (2024): Oktober-Desember 2024

Pendampingan Pembelajaran Berbasis Pendidikan Karakter dan Cegah Aksi Bullying Sejak Dini Melalui Kelompok Kerja Kepala Sekolah

Ashar Ashar (Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Islam Makassar, Indonesia)
Reski Idamayanti (Program Studi Pendidikan Fisika, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muslim Maros, Indonesia)
Abrina Maulidnawati Jumrah (Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Islam Makassar, Indonesia)



Article Info

Publish Date
11 Dec 2024

Abstract

Program Pemberdayaan Kemitraan Masyarakat ini ialah kelompok kerja kepala sekolah di kecamatan marioriwawo kabupaten soppeng provinsi Sulawesi Selatan. Permasalahannya (1). Masih membutuhkan penguatan kepada guru dalam membentuk karakter anak didik, (2). Belum pernah diadakan sosialisasi untuk mengatasi perundungan di satuan Pendidikan (3). Perlunya pemahaman penanganan aksi bullying (4). Kurangnya kolaborasi orang tua dalam hal Pendidikan karakter dan mencegah aksi bullying. Metode yang digunakan pada kegiatan ialah ceramah, diskusi, Tanya jawab dan demonstrasi serta pendampingan. Hasil pengabdian diperoleh (1) Mitra memiliki pemahaman tentang konsep pendidikan karakter di Taman Kanak-Kanak (TK) merupakan fondasi yang sangat penting dalam membentuk nilai, sikap, dan perilaku anak sejak usia dini. Melalui penerapan berbagai konsep pendidikan karakter di TK, anak-anak dapat mulai memahami dan menginternalisasi nilai-nilai positif yang akan membentuk kepribadian mereka di masa depan. (2). Mitra mememiliki pemahaman terkai aksi bullying pada usia dini dapat terjadi dalam bentuk fisik, verbal, sosial, maupun emosional. Karena anak-anak di usia TK masih dalam tahap perkembangan awal, penting bagi sekolah untuk menerapkan strategi penanganan yang tepat dan efektif. (3). Mitra memahami melibatkan orang tua dalam pendidikan karakter dan pencegahan bullying di sekolah sangat penting untuk menciptakan lingkungan belajar yang aman dan positif.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jai

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science Other

Description

JAI: Jurnal Abdimas Indonesia (ISSN 2797-2887) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Perkumpulan Dosen Muslim Indonesia. Jurnal Abdimas Indonesia adalah jurnal yang bertaraf Nasional yang menerbitkan artikel tentang pengabdian kepada masyarakat dalam perspektif multidisiplin ilmu. Jurnal ini ...