JTS UKRIM
Vol 2 No 1 (2025): Jurnal Teknik Sipil UKRIM (JTS UKRIM)

Perencanaan Tempat Pengolahan Sampah dengan Prinsip Reduce, Reuse, Recycle Desa Wisata Tinalah, Kabupaten Kulon Progo

Sipayung, Renan J. Indra (Unknown)
Telaumbanua, Viktoriaman (Unknown)
Perkasa, Berlian Novianti A. (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Mar 2025

Abstract

Kegiatan masyarakat maupun wisatawan di kawasan Desa Wisata Tinalah (Dewi Tinalah) menjadikan desa wisata ini memiliki potensi timbulan sampah. Peningkatan pertumbuhan dan kegiatan wisatawan juga menyebabkan bertambahnya timbulan sampah yang dihasilkan. Oleh karena pengelolaan sampah di Dewi Tinalah masih bertumpu pada pembakaran sampah, maka dipandang perlu untuk menerapkan prinsip reduce, reuse, dan recycle (3R) dalam pengelolanya. Selain meningkatkan perekonomian masyarakatnya, pengelolaan desa wisata juga diharapkan dapat menjaga kelestarian lingkungan dan sampah yang ditimbulkan dari aktivitas wisata. Perencanaan ini bertujuan merancang Tempat Pengolahan Sampah dengan Prinsip 3R (TPS 3R) di Dewi Tinalah, sesuai dengan norma, standar, prosedur, dan kriteria yang berlaku. Selain itu, perencanaan ini mendukung pengelolaan sampah yang berkelanjutan hingga tahun 2030 serta menjadikan TPS 3R sebagai sarana edukasi bagi wisatawan. Dalam merencanakan TPS 3R dilakukan pengambilan dan pengukuran contoh timbulan dan komposisi sampah dengan metode berdasarkan SNI 19-3964-1994. Berdasarkan pengukuran yang telah dilakukan diperoleh rata-rata nilai timbulan sampah sebesar 28,89 kg/hari atau 422,78 l/hari dengan komposisi sampah plastik sebesar 59,48%, lainnya sebesar 16,26%, kertas sebesar 14,84%, organik sebesar 9,21%, logam sebesar 0,20%, dan kaca sebesar 0,02%. Berdasarkan hasil perhitungan dan analisis luas masing-masing area TPS 3R Dewi Tinalah, diperoleh total kebutuhan lahan TPS 3R Dewi Tinalah hingga tahun 2030 adalah seluas 67,70 m².

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JTSUKRIM

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Transportation

Description

JURNAL TEKNIK SIPIL UKRIM terbit setahun dua kali, yaitu bulan Maret dan September. JTS UKRIM dikelolah oleh Prodi Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Kristen Immanuel. Setiap artikel yang masuk pada E-Jurnal Universitas Kristen Immanuel direview maksimum dalam 8-10 minggu dengan batas ...