Virus covid 19 telah menjadi wabah nasional serta global yang memberikan dampak yang luar biasa bagi kesehatan dan perekonomian masyarakat, tidak terkecuali berdampak kepada dunia Pendidikan seperti kader peternakan, sehingga dilaksanakannya program pengabdian untuk memberikan sosialisasi dan pelatihan kepada kelompok kader peternakan tentang pemanfaatan teknologi fermentasi silase untuk pakan domba. Program ini dilaksanakan dengan metode Participatory Rural Appraisal (PRA) yang melibatkan langsung kelompok kader peternakan secara langsung dalam perencanaan dan pelaksanaan program. Pelaksanaan program dilakukan dengan lima tahapan program antara lain; (1) sosialisasi, dengan media (in focus), (2) pelatihan dengan demonstrasi langsung dengan melibatkan dosen dan pengawas lapangan, (3) aplikasi hasil kegiatan pelatihan dengan melibatkan kelompok kader alumni peternakan, (4) melatih formulasi pakan lengkap domba melalui model komputer, (5) melakukan evaluasi kelompok peserta. Kegiatan yang telah dilakukan diana seluruh peserta telah dinyatakan berhasil sesuai dengan target program yang telah ditetapkan melalui hasil evaluasi dan respon kepuasan peserta.
Copyrights © 2021