Eksplorasi potensi diri mahasiswa merupakan tujuan dari pengabdian masyarakat di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Kristen IAKN Toraja. Melalui pengabdian ini, mahasiswa diharapkan mampu terlibat langsung dalam kehidupan masyarakat gereja sehingga mengenali dan peka terhadap kebutuhan jemaat. Pengabdian ini dilaksanakan di Gereja KIBAID Jemaat Tondon Sangbua, Klasis Makale, Tana Toraja. Metode yang digunakan adalah praktik langsung dan keterlibatan dalam pelayanan gerejawi. Pengabdian ini dilaksanakan dengan melalui empat tahap, yaitu: 1) Survei ke jemaat untuk memastikan kebutuhan pelayanan di lokasi pengabdian. 2) Pengantaran sekaligus penjelasan oleh DPL tentang tujuan dan maksud PkM EKPD. 3) Pelaksanaan dan monitoring pelayanan, dimana mahasiswa terlibat langsung dalam pelayanan yang dipercayakan kepada mereka, sekaligus monitoring DPL, dan 4) Penarikan mahasiswa EKPD. Pada tahap ini DPL dan pimpinan majelis beserta pengurus gereja melakukan evaluasi secara menyeluruh terhadap pelaksanaan EKPD sebagai bentuk pengabdian masyarakat mahasiswa Prodi PAK IAKN Toraja. Melalui pengabdian ini tercipta hubungan yang lebih dalam antara mahasiswa dan komunitas gereja, memastikan bahwa mereka tidak hanya siap secara akademis tetapi juga terlibat secara sosial dan spiritual di tengah masyarakat gereja.
Copyrights © 2023