Penelitian ini dilatarbelakangi fisika sebagai mata pelajaran di sekolah yang enggan dipelajari karena peserta didik kurang termotivasi untuk belajar fisika. Tujuan penelitian adalah untuk mengukur efektifitas metode praktikum hands-on dan praktikum demonstrasi dalam menumbuhkan motivasi intrinsik dan penguasaan konsep peserta didik dalam materi gerak lurus, dan juga untuk mengetahui korelasi motivasi intrinsik dengan penguasaan konsep materi gerak lurus. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan desain Pretest-posttest Control Group Design. Sampel penelitian adalah 69 orang peserta didik kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung. Instrumen penelitian yang digunakan adalah pre/posttest berbentuk pilihan ganda dan angket kuisioner. Teknik analisis data menggunakan N-Gain, Kategorisasi Azwar dan Korelasi Pearson. Hasil penelitian menunjukkan untuk materi gerak lurus praktikum metode hands-on lebih efektif dalam menumbuhkan motivasi intrinsik dan penguasaan konsep peserta didik. Terdapat tingkat korelasi yang sangat rendah antara motivasi intrinsik dan penguasaan konsep materi gerak lurus.
Copyrights © 2025