Jurnal Konsisten
Vol 1 No 4 (2024): JURNAL KONSISTEN VOL. 1 NO.4 2024

Pengaruh Budaya Organisasi dan Kompetensi Terhadap Produktivitas Kerja Pegawai Pada Kantor Walikota Kota Tangerang Selatan

Elin Purnamasari (a:1:{s:2:"id"
s:21:"Universitas Pamulang "
})

Arief Budi Santoso (Universitas Pamulang)



Article Info

Publish Date
20 Feb 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis bagaimana Pengaruh Budaya Organisasi dan Kompetensi Terhadap Produktivitas Kerja Pegawai pada Kantor Walikota Kota Tangerang Selatan. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kuantitatif, yaitu dengan melakukan penyebaran kuesioner kepada 86 Pegawai dari populasi yang berjumlah 109 Pegawai ASN pada Sekretaris Daerah Walikota Kota Tangerang Selatan. Metode analisa yang digunakan pada penelitian ini adalah uji validitas, uji realibilitas, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, uji regresi linear sederhana, uji regresi linear berganda, uji koefisien determinasi dan uji signifikan (uji t dan uji f). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hasil uji parsial (uji t) Budaya Organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Produktivitas Kerja dengan nilai t hitung sebesar 9,149 > 1,988 dan signifikansi 0,00 < 0,05. Kompetensi berpengaruh secara positif dan signifikansi terhadap Produktivitas Kerja dengan nilai t hitung 8,868 > 1,988 dan nilai signifikansi 0,00 < 0,05. Hasil uji F menunjukkan Budaya Organisasi dan Kompetensi berpengaruh positif dan signifikan secara simultan terhadap Produktivitas Kerja dengan nilai F hitung 61,065 > 3,110 dan signifikansi 0,00 < 0,05. Hasil uji koefisien determinasi menunjukkan besaran Adjusted R Square adalah 0,595 atau 59,5%. Hal ini menunjukkan bahwa presentase Pengaruh Budaya Organisasi dan Kompetensi terhadap Produktivitas Kerja adalah sebesar 59,5%.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JKS

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Other

Description

JURNAL KONSISTEN adalah jurnal ilmiah yang meliputi kajian di bidang Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen Pemasaran (*Digital Marketing), Manajemen Keuangan dan Akuntansi yang diterbitkan oleh Yayasan Sahabat Cendekia Jaya, Tangerang Selatan Banten. JURNAL KONSISTEN secara teratur diterbitkan 4 ...