UNBI Mengabdi
Vol. 6 No. 1 (2025): UNBI Mengabdi Januari

Mengembangkan Potensi Kewirausahaan dalam Ekonomi Kreatif bagi Generasi Muda di Era Digital

Permana, Dewa Gde Yoga (Unknown)
Perwira, A.A. Gde Agung Nanda (Unknown)
Putra, I Made Luhur Adi (Unknown)
Dewi, Gita Apsari (Unknown)
Werthi, Komang Tri (Unknown)
Wati, Ni Luh Sintya (Unknown)
Swari, Dewa Ayu Agung Patni Yogi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2025

Abstract

Di tengah era globalisasi dan digitalisasi, generasi muda, khususnya siswa SMK, dihadapkan pada tantangan untuk mengembangkan potensi kewirausahaan dalam sektor ekonomi kreatif. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dasar tentang kewirausahaan serta menginspirasi siswa untuk mengenali dan memanfaatkan peluang usaha di era digital. Melalui pelatihan interaktif dan diskusi langsung, siswa diperkenalkan dengan konsep kewirausahaan yang relevan, serta strategi untuk memulai usaha berbasis teknologi dan kreativitas. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pemahaman siswa tentang kewirausahaan, dengan skor rata-rata post-test yang lebih tinggi dibandingkan pre-test. Namun, tantangan utama yang dihadapi adalah kurangnya pengalaman praktis dalam mengimplementasikan ide bisnis di dunia nyata. Oleh karena itu, pendampingan lanjutan diperlukan untuk membantu siswa dalam mewujudkan ide usaha mereka.   In the midst of globalization and digitalization, the younger generation, especially vocational students, are faced with the challenge of developing entrepreneurial potential in the creative economy sector. This activity aims to provide a basic understanding of entrepreneurship and inspire students to recognize and take advantage of business opportunities in the digital era. Through interactive training and hands-on discussions, students were introduced to relevant entrepreneurial concepts, as well as strategies for starting a business based on technology and creativity. The results of the activity showed an increase in students' understanding of entrepreneurship, with a higher average post-test score compared to the pre-test. However, the main challenge faced is the lack of practical experience in implementing business ideas in the real world. Therefore, continued mentoring is needed to assist students in realizing their business ideas.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

UNBIMengabdi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Social Sciences

Description

UNBI Mengabdi merupakan sebuah jurnal hasil pengabdian kepada masyarakat yeng diterbitkan oleh Universitas Bali Internasional yang terbit setiap bulan Januari dan Juli. Jurnal ini merupakan media publikasi ilmiah elektronik untuk menyebarluaskan pemikiran konseptual, hasil-hasil pengabdian kepada ...