IPSSJ
Vol. 2 No. 2 Maret (2025): Integrative Perspectives of Social and Science Journal

PENGARUH CAPITAL INTENSITY, FREE CASH FLOW DAN PENGHINDARAN PAJAK TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PERTAMBANGAN DI BEI TAHUN 2018-2022

Panca Indah Purnama Lestari, Rezky (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 May 2025

Abstract

Penelitian ini menganalisis pengaruh capital intensity, free cash flow, dan penghindaran pajak terhadap nilai perusahaan sektor pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada periode 2018-2022. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh faktor-faktor tersebut terhadap nilai perusahaan. Pendekatan yang digunakan adalah kuantitatif dengan metode explanatory research dan analisis regresi berganda, menggunakan data sekunder dari laporan tahunan dan keuangan 45 perusahaan yang dipilih melalui purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa capital intensity, free cash flow, dan penghindaran pajak memiliki pengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan, dengan masing-masing variabel menunjukkan kontribusi yang mendukung peningkatan harga saham dan laba bersih perusahaan. Kesimpulannya, kebijakan manajemen modal, aliran kas bebas, dan strategi penghindaran pajak dapat secara signifikan memengaruhi nilai perusahaan, memberikan wawasan penting untuk pengambilan keputusan finansial yang lebih baik.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ojs

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Public Health Social Sciences

Description

Integrative Perspectives of Social and Science Journal (IPSSJ) dengan E-ISSN 3064-4011 merupakan sebuah jurnal ilmiah nasional yang mempublikasikan artikel hasil penelitian multidisiplin di berbagai bidang ilmu, seperti ilmu sains, teknik, pendidikan, ilmu sosial humaniora, bahasa/linguistik, ...