Pada era digital, tingginya pertukaran informasi menyebabkan kerentanan kebocoran data pribadi, yang berimplikasi pada privasi konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan pemahaman serta gambaran yang mendalam mengenai implikasi kebijakan perlindungan data pribadi terhadap praktik pemasaran digital di aplikasi Tokopedia Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan analisis data sekunder dari dokumen kebijakan, regulasi hukum, dan literatur akademik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perlindungan data pribadi berperan penting dalam membangun kepercayaan konsumen dan menjaga reputasi bisnis e-commerce. Kasus kebocoran 91 juta data pengguna Tokopedia menunjukkan lemahnya keamanan data pribadi. Walaupun Tokopedia telah menerapkan kebijakan privasi dan transparansi, tantangan seperti keamanan data yang rentan dan rendahnya pemahaman pengguna masih menjadi hambatan. Penelitian ini merekomendasikan penguatan kebijakan privasi, edukasi pengguna, dan penggunaan teknologi keamanan yang kuat serta canggih.
Copyrights © 2025