Penelitian Tindakan Kelas yang dilakukan di SD Negeri 064030 Medan Kota ini dilatarbelakangi oleh rendahnya capaian Kriteria Ketuntasan Minimal pada materi Perubahan Wujud Zat pada mata pelajaran IPAS. Melalui penerapan model pembelajaran Problem Based Learning dalam dua siklus, penelitian ini berhasil meningkatkan rata-rata hasil belajar peserta didik secara signifikan, mencapai 70% dengan persentase ketuntasan individu sebesar 90%. Hasil ini mengindikasikan bahwa model pembelajaran PBL efektif dalam mengaktifkan peserta didik, merangsang kemampuan berpikir tingkat tinggi (HOTS), serta meningkatkan motivasi belajar.
Copyrights © 2025