Jurnal Sains, Teknologi dan Kesehatan
Vol. 2 No. 1 (2025): EMPIRIS : Jurnal Sains, Teknologi dan Kesehatan, Maret 2025

PENGARUH EDUKASI PERAWATAN KAKI MEDIA VIDEO TERHADAP PENGETAHUAN PENCEGAHAN ULKUS DIABETIK DM TIPE II DI GRIYA PUSPA WOUND CARE YOGYAKARTA

Halimah, Siti (Unknown)
Sutisna, M. Iqbal (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Mar 2025

Abstract

Latar belakang: Diabetes mellitus (DM) merupakan penyakit kronis yang ditandai dengan hiperglikemia akibat gangguan sekresi atau efektivitas insulin. Prevalensi DM tipe II terus meningkat secara global, termasuk di Indonesia, dengan komplikasi ulkus diabetik yang signifikan. Kurangnya pengetahuan perawatan kaki menjadi salah satu faktor utama terjadinya ulkus berulang, salah satu cara pencegahan ulkus diabetik berulang yaitu melakukan edukasi perawatan kaki.  Tujuan penelitian: Mengetahui pengaruh edukasi video perawatan kaki terhadap pengetahuan pencegahan ulkus diabetik berulang pada pasien DM tipe II di Griya Puspa Wound Care Yogyakarta. Metode penelitian: Jenis penelitian kuantitatif menggunakan desain pre-eksperimental one-group pre-test post-test. Teknik sampling menggunakan kuota sampling sebanyak 30 responden. Data dianalisis menggunakan uji Wilcoxon. Hasil: Penelitian menunjukkan bahwa sebelum diberikan edukasi, 90% responden memiliki pengetahuan kategori kurang. Setelah diberikan edukasi, terjadi peningkatan signifikan dengan 93% responden mencapai pengetahuan kategori baik (p-value < 0,05). Simpulan: Terdapat pengaruh edukasi melalui video perawatan luka terhadap peningkatan pengetahuan pencegahan ulkus diabetik berulang pada pasien DM Tipe II di Griya Puspa Wound Care Yogyakarta

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

EMPIRIS

Publisher

Subject

Computer Science & IT Engineering Materials Science & Nanotechnology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

EMPIRIS : Jurnal Sains, Teknologi dan Kesehatan is a peer-review journal that could be access to the public, published by LPP Manggala Institute. EMPIRIS provides a platform for researchers, academics, professionals, practitioners and students to embed and share knowledge in the form of empirical ...